Polkam  

KPU Optimis Partisipasi Pemilih Tetap Tinggi Walau Ada Gerakan Coblos Tiga Paslon

Ilustrasi Pilkada 2024. Foto : Istimewa

JAKARTA, FAKTANASIONAL.NET – Komisi Pemilihan Umum (KPU) meyakini angka partisipasi pemilih akan tetap tinggi walaupun ada gerakan coblos kotak kosong atau semua pasangan calon (Paslon) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Anggota KPU RI, August Mellaz mengatakan, gerakan mencoblos kotak kosong atau mencoblos semua pasangan calon akan diantisipasi. Salah satu caranya dengan penguatan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat.

“Untuk urusan daerah-daerah yang kemudian ada pasangan calon tunggal. Bagaimanapun pasti respon dari publik pasti berbeda-beda berkait dengan dinamika,” kata Mellaz kepada wartawan, Rabu (25/9/2024).

Terkait dengan penindakan terhadap gerakan mencoblos kotak kosong atau mencoblos semua pasangan calon, lanjut dia, KPU tidak memiliki wewenang untuk melakukan penindakan.