JAKARTA, FAKTANASIONAL.NET – Tim Nasional Indonesia sedang melakukan persiapan terakhir jelang melawan China pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Kamis, 5 Juni 2025.
Juru taktik Patrick Kluivert menegaskan timnya akan mempertajam eksekusi bola mati (set pieces) dan mengidentifikasi kelemahan lawan agar Skuad Garuda dapat meraih kemenangan.
Laga ini menjadi pertandingan kesembilan Grup C dan sangat menentukan peluang Indonesia melaju ke putaran berikutnya.
Kluivert mengatakan bahwa program latihan di Jakarta tidak akan jauh berbeda dengan pemusatan latihan (TC) di Bali.
Menurutnya, selama masih ada waktu di ibukota, skema yang sama akan terus dilakukan untuk memaksimalkan kesiapan pemain. Ia telah melihat sejumlah hal yang ingin diwujudkan di lapangan, namun perlu detailisasi lebih lanjut menjelang pertandingan.
Latihan set pieces menjadi fokus utama jelang laga melawan China. Kluivert dan staf pelatih ingin memastikan setiap skema tendangan bebas, tendangan sudut, dan situasi serupa sudah dihafal dengan baik oleh pemain.
Melalui latihan intensif, mereka mencoba memanfaatkan tinggi badan, timing lari, dan variasi umpan agar peluang mencetak gol dalam situasi bola mati semakin besar.
