TEKNO, FAKTANASIONAL.NET – Realme secara resmi memperkenalkan lini 16 Pro dan 16 Pro+ yang saat ini menjadi perbincangan hangat. Meskipun awalnya hanya tersedia di pasar tertentu, spesifikasi yang ditawarkan cukup menggoda, terutama di sektor fotografi.
Realme mencoba mendobrak pasar kelas menengah dengan membawa fitur-fitur yang biasanya hanya ditemukan pada ponsel kasta tertinggi (flagship).
Realme 16 Pro+ menonjol dengan kamera utama 200MP yang didukung oleh lensa periskop 50MP. Kemampuan zoom optik 3.5x menjadi senjata utama bagi pengguna yang hobi memotret objek jarak jauh dengan detail tajam.
Meskipun pengisian daya 80W-nya bukan yang tercepat di dunia, daya tahan baterai 7.000 mAh yang dimilikinya terbukti sangat awet berdasarkan pengujian penggunaan aktif.
Bagi konsumen dengan anggaran lebih ketat, Realme 16 Pro menjadi alternatif menarik meski harus merelakan lensa periskop dan chipset Snapdragon.
Varian standar ini beralih ke Dimensity 7300 Max dan menggunakan bingkai plastik. Namun, dengan selisih harga yang cukup signifikan, varian Pro tetap menawarkan kualitas kamera utama yang sama tangguhnya dengan versi tertinggi.[dit]
