JAKARTA, FAKTANASIONAL.NET- Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi didampingi Asisten Pemerintahan Sigit Widjatmoko, Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin, dan Plt Kepala Dinas Pendidikan Sardjoko meresmikan empat fasilitas umum (fasum) di Jakarta Selatan.
Keempat fasum tersebut yaitu Kantor Camat Mampang Prapatan, Embung Pemuda I Srengseng Sawah, Embung SDN 01 Petukangan Selatan, serta Command Center Pompa Bukit Duri.
Dalam kesempatan ini, Pj. Gubernur Teguh mengapresiasi Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan atas dukungan dari DPRD Provinsi DKI Jakarta yang telah merealisasikan pembangunan keempat fasum tersebut.
Ia berharap, hal ini mampu meningkatkan kualitas pelayanan publik, serta mengantisipasi genangan pada musim hujan.
“Dengan dibangun dan diresmikannya Kantor Kecamatan ini, saya berharap kualitas kinerja dari para pegawai dapat lebih ditingkatkan. Saya mengimbau kepada seluruh jajaran di Kantor Kecamatan Mampang Prapatan, agar bisa melakukan kinerja yang lebih baik lagi,” kata Pj Gubernur Teguh,
“Minta tolong untuk Pak Wali Kota, monitor instansi ini terkait kinerja, jangan sampai menurun dari yang sebelumnya,” tambahnya.
Kemudian, terkait pembangunan embung dan Command Center Pompa Bukit Duri, Pj Gubernur Teguh telah memberikan dukungan melalui DPRD Provinsi DKI Jakarta dan DPD RI daerah pilih (dapil) Provinsi DKI Jakarta, serta seluruh stakeholder terkait untuk terus meningkatkan pembangunan infrastruktur banjir.
“Apalagi kondisi saat ini saluran utama kita hanya mampu mendukung 150 mm/hari pada saat hujan. Maka saluran pendukungnya itu hanya mampu sekitar 100 mm/hari yang harus kita maksimalkan,” kata Pj Gubernur Teguh.
“Oleh karena itu, sejak awal Desember, kita sudah melakukan modifikasi cuaca. Teknologi ini sudah kita lakukan dan hari ini Insya Allah akan kita lakukan lagi sampai saat Natal dan menjelang akhir tahun,” tambahnya.