JAKARTA, FAKTANASIONAL.NET – Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah menginstruksikan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) untuk mengaktifkan kembali pengecer LPG 3 Kg. Langkah ini diambil guna memastikan distribusi gas bersubsidi tetap lancar dan harga tetap terjangkau bagi masyarakat.
Menurut Dasco, pemerintah akan melakukan penertiban dengan menjadikan pengecer sebagai agen sub pangkalan secara parsial, sambil menyelesaikan administrasi dan regulasi yang diperlukan. Dengan skema ini, harga jual LPG 3 Kg di tingkat masyarakat diharapkan tidak mengalami lonjakan yang memberatkan.
“Kebijakan ini diambil agar pengecer bisa kembali berjualan, tetapi dengan mekanisme yang lebih tertata, sehingga harga LPG yang dijual ke masyarakat tidak terlalu mahal,” ujar Dasco di Jakarta, Selasa (04/02/25).
Pemerintah saat ini terus mengevaluasi distribusi LPG 3 Kg setelah kebijakan pembelian langsung di pangkalan resmi menimbulkan kelangkaan di beberapa daerah. Upaya ini diharapkan dapat menyeimbangkan antara penertiban distribusi dan ketersediaan gas bersubsidi bagi masyarakat yang membutuhkan.[dnl]