BANDUNG BARAT, FAKTANASIONAL.NET – Tim Disaster Victim Identification (DVI) berhasil mengindentifikasi 20 jenazah korban longsor di Bandung Barat. Jenazah yang sudah teridentifikasi kini sudah diserahkan kepada pihak keluarga korban.
Data sementara per Senin (26/1) pukul 18.30 WIB Tim SAR gabungan telah mengirimkan total 38 kantong jenazah untuk selanjutnya diidentifikasi. Dengan demikian, masih terdapat 18 kantong jenazah yang masih dalam proses identifikasi.
Operasi pencarian dan pertolongan hari ini (27/1) dimulai sekitar pukul 08.00 WIB. Penambahan alat berat juga dikerahkan hari ini untuk memperluas pencarian di sektor A dan sektor B. Sedikitnya 9 excavator dikerahkan hari ini dalam proses pencarian. Tim SAR gabungan yang dikerahkan hari ini mencapai 800 personil, seluruhnya bekerjasama dalam upaya operasi pencarian dan pertolongan.
