Prabowo Pangkas Jalur Distribusi Pupuk Agar Tepat Sasaran

Presiden RI, Prabowo memimpin rapat kerja dengan para menteri

JAKARTA, FAKTANASIONAL.NET –  Presiden Prabowo Subianto memangkas jalur distribusi pupuk. Keputusan diambil dalam rapat terbatas (ratas) pangan di Istana, Selasa (26/11).

Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) mengatakan dengan kebijakan ini penyaluran pupuk tak akan serumit sebelumnya. Dia berkata jalur distribusi akan pendek.

“Tadi sudah disepakati, diputuskan dalam ratas. Pertama, mengenai pupuk ya. Distribusi pupuk yang selama ini panjang mengular, sudah disepakati nanti perpresnya itu yang diputuskan,” katanya.

Zulhas mengatakan distribusi akan dimulai dari Kementerian Pertanian. Lalu Kementan langsung memberikan ke PT Pupuk Indonesia.
Pupuk Indonesia akan menyalurkan pupuk langsung ke gabungan kelompok tani (gapoktan) ataupun pengecer. Zulhas mengatakan cara ini lebih ringkas dari alur yang ada sebelumnya.