JAKARTA, FAKTANASIONAL.NET – Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming memimpin rapat perdana Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) di masa Kabinet Merah Putih, di Gedung Wisma Kementerian Pemuda dan Olahraga, Jalan Gelora Nomor 21, Jakarta Pusat, Rabu (4/12/2024).
Sebagaimana tertuang dalam Asta Cita ke-4 tentang memperkuat pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) dan prestasi olahraga, pada kesempatan ini Gibran menggarisbawahi penyelenggaraan DBON Tahap 1 (periode 2021 – 2024) dan membahas persiapan pelaksanaan DBON Tahap 2 (periode 2025–2029).
Ia pun mengungkapkan, perlu adanya peningkatan atensi pengembangan SDM olahraga dari hulu. Sebab, sebagai upaya mencapai prestasi olahraga yang gemilang di masa depan, harus dimulai dari awal yang kuat.
“Pemerintah dan publik masih fokus di hilir, saat atletnya menang, di hulu masih belum maksimal, misalnya pencarian bakat, pembinaan dan lain-lain,” ungkap Gibran.
Untuk itu, Gibran meminta kepada jajaran instansi terkait untuk memperkuat pelaksanaan DBON dari hulu yang salah satunya dapat dimulai dengan mengembangkan kurikulum olahraga serta mewujudkan fasilitas penunjang olahraga di sekolah-sekolah.
“Perlu perbaikan kurikulum pendidikan olahraga sehingga bisa membentuk pola hidup sehat. Misalnya, untuk mencegah obesitas pada anak usia sekolah,” imbuh Gibran.