Deretan Manfaat Konsumsi Kacang Merah untuk Ibu Hamil

Ilustrasi kacang merah. Foto : Istimewa

FAKTA NASIONAL – Saat mengandung, bagi ibu hamil harus selalu mencukupi kebutuhan nutrisinya. Hal ini dilakukan agar pertumbuhan dan perkembangan janin dalam kandungan tetap terjaga, serta mencegah ibu dan janin dari berbagai risiko gangguan kesehatan.

Berbagai pilihan makanan dapat ibu hamil konsumsi untuk memenuhi kebutuhan nutrisi saat hamil, seperti daging merah, telur, ikan, susu dan produk olahannya, buah dan sayuran, hingga kacang-kacangan, termasuk kacang merah.

Kacang merah (Phaseolus vulgaris) sering disebut kidney bean karena bentuknya yang menyerupai ginjal. Dalam masakan Indonesia, kacang merah kerap dijadikan sebagai campuran beberapa menu masakan, seperti sup dan rendang, serta minuman ringan, seperti es kacang merah.

Berikut sederet manfaat kacang merah bagi kesehatan ibu hamil dan buah hatinya, antara lain:

1. Mendukung perkembangan saraf dan otak janin

Kacang merah merupakan salah satu makanan yang banyak mengandung folat. Folat yang juga dikenal dengan vitamin B9 ini berperan penting dalam menunjang pembentukan dan perkembangan saraf dan otak janin.

Folat juga penting untuk mencegah terjadinya cacat bawaan pada saraf dan otak janin, seperti spina bifida. Tak hanya mengandung folat, kacang merah juga mengandung kolin yang berperan penting dalam menunjang perkembangan otak janin.

Saat hamil atau sedang berencana untuk hamil, seorang wanita perlu memenuhi kebutuhan folat sehari-hari sebanyak 400–600mcg, terlebih pada trimester pertama kehamilan.

Asupan tersebut bisa dipenuhi dengan mengonsumsi makanan yang banyak mengandung folat, seperti kacang merah, buah, sayuran, telur, dan ikan, serta suplemen kehamilan.

2. Mencegah anemia

Zat besi, folat, dan vitamin B12 merupakan jenis nutrisi penting yang berperan dalam produksi sel darah merah. Selama masa kehamilan, tubuh ibu hamil akan memproduksi lebih banyak darah untuk menunjang kebutuhan nutrisi janin serta mendukung pertumbuhan dan perkembangan berbagai organ tubuhnya.

Oleh sebab itu, ibu hamil perlu menambah asupan zat besi, folat, dan vitamin B12 lebih banyak agar jumlah sel darah merah yang dihasilkan tercukupi. Kekurangan zat besi, folat, dan vitamin B12 bisa menyebabkan produksi sel darah merah dalam tubuh menjadi berkurang. Akibatnya, tubuh menjadi kekurangan darah dan berisiko terserang anemia.