JAKARTA, FAKTANASIONAL.NET – Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Pramono Anung dan Rano Karno akan menggunakan tujuh staf khusus (stafsus) untuk membantu pekerjaan mereka sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur dalam membangun Jakarta.
Hal ini disampaikan Gubernur Jakarta terpilih, Pramono Anung saat berkunjungan ke Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (4/2/2025).
“Jadi stafsus dalam UU Nomor 2 Tahun 2024 sudah diatur. Dan stafsus ini tugas utamanya adalah membantu gubernur dan wagub. Orangnya tentunya bukan Aparatur Sipil Negara (ASN), tetapi beberapa profesional, dari tujuh orang yang ada. Saya lebih percaya memakai profesional,” kata Pramono.
Selain itu, ia juga mengatakan, dirinya akan mengoptimalkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada untuk menyelesaikan tantangan Jakarta ke depan.
”Saya memang ingin lebih (memanfaatkan) yang fungsional, karena saya meyakini birokrasi pemerintahan di Jakarta ini salah satu birokrasi pemerintahan yang sudah binen (berhasil), sudah kuat. Sehingga itulah yang akan saya gunakan untuk bersama-sama bekerja membangun Jakarta,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Pramono juga menyampaikan terima kasih atas jamuan dan sambutan jajaran Pemprov DKI Jakarta dalam kunjungannya kali ini.